Dulu, waktu masih kuliah di D1 Jaringan Komputer tahun 1998, salah satu dosen saya pernah memberikan penjelasan tentang RAID. Seingat saya, waktu itu beliau menjelaskan bagaimana RAID membuat banyak harddisk bisa terhubung menjadi satu dan memberikan banyak manfaat untuk mengimplementasikan fitur toleransi kesalahan pada media penyimpanan. Dan ketika saya membaca artikel bagaimana membuat RAID (pada waktu itu), saya benar-benar tidak tahu cara meng-aplikasikannya hingga sekarang, dimana saya membutuhkannya dan harus meng-aplikasikannya sebagai salah satu solusi untuk mem-backup data saya.

Bagi Anda yang belum mengetahui tentang apa itu RAID, bisa merujuk ke wikipedia. Disana dijelaskan secara jelas apa itu RAID dan berbagai konsep yang mendukungnya. Karena artikel saya ini bersifat teknis, yaa saya langsung aja lanjut ke pembahasan.